Bukannya Perjuangkan Posisinya di Bayern Muenchen, Thomas Tuchel Malah Ingin Kabur ke Barcelona

By Raka Kisdiyatma Galih - Senin, 29 Januari 2024 | 14:30 WIB
Pelatih Bayern Muenchen, Thomas Tuchel. (TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO)

Saat ini FC Hollywood tertinggal dua poin dari pemuncak klasemen sementara Bundesliga, Bayer Leverkusen.

Selain itu, eks pelatih Chelsea itu juga disebut terlibat konflik dengan jajaran direksi klub terkait kegagalan Muenchen merekrut sejumlah pemain bintang pada musim panas 2023.

Situasi itu membuat peluang Tuchel pisah jalan lebih cepat dengan Muenchen terbuka.

Menariknya, di tengah ketidakjelasan masa depannya di Muenchen, Tuchel justru melempar kode ke Barcelona.

Dalam sebuah wawancara, juru racik taktik berusia 50 tahun itu mengaku tertarik untuk menjajal Liga Spanyol.

Baca Juga: Kompatriot Messi Kian Gacor, Mantapkan Posisi Top Scorer Liga Italia, Selevel dengan Eks Kapten Bengal Inter Milan

TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Pelatih Bayern Muenchen, Thomas Tuchel.

Pernyataan tersebut membuat beberapa pihak menyimpulkan bahwa Thomas Tuchel ingin 'kabur' ke Barcelona alih-alih mempertahankan posisinya di Muenchen.

"Pindah ke luar negeri adalah sesuatu yang terus menarik minat saya," ucap Tuchel seperti dikutip BolaSport.com dari Goal Internasional.

"Spanyol memiliki liga yang luar biasa."