Sukses Leo/Daniel di Indonesia Masters 2024 Beri Harapan bagi Bulu Tangkis Indonesia jelang Olimpiade Paris 2024

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Rabu, 31 Januari 2024 | 14:32 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, berpose di atas podium setelah menjuarai Indonesia Masters 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (28/1/2024). (PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Paceklik Indonesia di jagat bulu tangkis akhirnya berakhir berkat kesuksesan ganda putra, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, pada Indonesia Masters 2024.

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin berhasil mempertahankan gelar mereka pada turnamen BWF World Tour Super 500 tersebut.

Pada babak final yang dihelat di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (28/1/2024), The Babies menang atas jawara Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen, dengan skor 21-12, 20-22, 21-11.

Keberhasilan Leo/Daniel menjadi pemuas dahaga setelah pencapaian yang mengkhawatirkan dari para wakil Indonesia pada tahun Olimpiade ini.

Dalam dua turnamen pertama di Malaysia Open 2024 dan India Open 2024, tidak ada satu pun wakil Tanah Air yang mampu melangkah lebih jauh dari perempat final.

Armand Darmadji selaku Manajer Tim Ad Hoc Olimpiade Paris 2024 PBSI pun mengapreasiasi pencapaian ini.

"Pastinya saya mengapresiasi hasil anak-anak di Daihatsu Indonesia Masters 2024," ucap Armand dalam siaran pers yang diterima BolaSport.com.

"Bukan hanya mengenai hasil, di mana kita sukses meraih gelar pertama di tahun 2024 tapi juga mengenai proses dan perjuangan."

Baca Juga: Indonesia Masters 2024 - Leo/Daniel, Julukan Hoki Babies, dan Persembahan untuk Almarhum Papa

"Anak-anak, dibandingkan dua turnamen sebelumnya di Malaysia Open dan India Open, sudah terlihat ada peningkatan performa dan daya juang ketika bermain di depan publik sendiri."