Jelang Tes Pramusim MotoGP 2024, Marc Marquez Soroti Kecepatan Bocah Ajaib Pedro Acosta

By Wahid Fahrur Annas - Senin, 5 Februari 2024 | 18:45 WIB
Aksi Marc Marquez saat pertama kali menggeber Ducati Desmosedici untuk tim Gresini Racing pada tes MotoGP Valencia, 28 November 2023 (GOLD & GOOSE/RED BULL CONTENT POOL)

BOLASPORT.COM - Pembalap Gresini Racing, Marc Marquez, memberikan beberapa komentar jelang tes pramusim MotoGP 2024 di Sirkuit Sepang, Malaysia.

Marc Marquez akan menjalani tes dengan Desmosedici GP23 selama tiga hari ke depan pada 6 hingga 8 Februari 2024.

Meski memiliki motor juara, Marquez akan tetap menguji banyak hal terutama dalam gaya berkendara.

Pembalap asal Cervera, Spanyol itu juga enggan berpuas diri usai menunjukkan penampilan yang cukup meyakinkan selama tes Valencia, November 2023 lalu.

Marquez mengatakan akan memanfaatkan kesempatan melakukan lebih banyak putaran di atas motornya.

Baca Juga: Livery Yamaha Tak Pernah Gagal, Quartararo: Terpenting Adalah Seberapa Cepat Motornya Melaju

"Ini adalah tes di mana Anda mengatakan 'baiklah, tidak ada yang perlu diuji', tetapi saya memiliki banyak hal untuk diuji dalam gaya berkendara saya," kata Marquez.

"Dalam mengembangkan gaya saya lebih dari sekadar menguji berbagai hal pada motor. Motornya sudah ada, 2023, manfaatkan sebaik-baiknya."

"Ini adalah motor yang menang di sini tahun lalu dan tidak ada apa-apa, berkonsentrasi pada motor saya dan sedikit demi sedikit dari hari kedua hingga ketiga melihat evolusi dan memahami motornya," tuturnya.

"Kemudian, karena ada 3 hari, Anda dapat bekerja dalam posisi yang lebih tenang, 'mengatur' dan kemudian sedikit demi sedikit jika Anda merasa baik, lakukan sedikit putaran dengan lebih banyak putaran," ujar Marquez seperti yang dilansir dari Motosan.