Hasil Piala Asia 2023 - Diwarnai Blunder Fatal, Yordania Kubur Impian Korea Selatan Melaju ke Final

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 7 Februari 2024 | 00:00 WIB
Suasana laga semifinal Piala Asia 2023 antara Yordania vs Korea Selatan di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan, Selasa (6/2/2024) malam WIB (The-AFC.com)

BOLASPORT.COM - Yordania jadi tim pertama yang lolos ke final Piala Asia 2023 usai kalahkan tim favorit juara, Korea Selatan di babak semifinal dengan skor 2-0.

Yordania menantang tim favorit juara, Korea Selatan, pada semifinal Piala Asia 2023 di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan, Selasa (6/2/2024).

Korea Selatan tampil tanpa bek andalan dari Bayern Munchen, Kim Min-jae karena akumulasi kartu kuning.

Ketiadaan sosok Kim Min-jae jadi lubang yang coba dieksploitasi oleh Yordania.

Pada menit keempat, blunder Kim Young-gwon saat membangun serangan hampir dihukum oleh Nizar Al Rashdan.

Beruntung tembakan Nizar belum mengarah ke gawang Korea Selatan.

Korea Selatan kembali mendapatkan ancaman lewat tembakan upaya Mousa At Tamari, tetapi tembakannya masih belum mengarah sasaran.

Korea Selatan bukannya tanpa ancaman, tim asuhan Jurgen Klinsmann tersebut mendapatkan peluang pertama pada menit ke-18 lewat Lee Kang-in, tetapi tembakannya masih melambung.

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Diragukan Tampil dengan Kekuatan Terbaik di Piala Asia U-23, PSSI Sebut Shin Tae-yong Tahu Konsekuensinya

Peluang terbaik Yordania datang pada menit ke-41 lewat aksi individu Yazan Al Naimat melewati tiga pemain Korea Selatan.

Beruntung Jo Hyeong-woo tampil sebagai penyelamat dari tembakan pemain Yordania tersebut.

Korea Selatan mendapatkan peluang terbaik dari tandukan Lee Kang-in pada menit ke-43, tetapi masih digagalkan oleh tiang gawang.

Tidak ada peluang lagi di sisa babak pertama. Skor tetap 0-0.

Babak Kedua

Yordania tetap tampil agresif seperti babak pertama menunggu para pemain Korea Selatan melakukan kesalahan.

Kesempatan itu tiba pada menit ke-54 usai Kim Young-gwon kembali melakukan blunder fatal yang dicuri oleh Yazan Al Naimat.

Yazan Al Naimat tanpa ampun langsung membawa Yordania unggul satu gol atas Taeguk Warriors.

Jurgen Klinsmann langsung memasukkan nama Cho Gue-sung usai kebobolan untuk menambah intensitas serangan Korea Selatan.

Baca Juga: Andritany Ardhiyasa Menyerah Bawa Persija Lolos ke Championship Series Liga 1 2023/2024?

Penyerang Miditjylland itu hampir menghasilkan gol penyeimbang pada menit ke-60 lewat situasi tendangan penjuru, tetapi tandukannya masih melambung.

Moussa Al Tamari kembali mengancam lewat serangan balik pada menit ke-64, tetapi tembakannya bisa ditepis oleh Jo Hyeong-woo.

Yordania memperlebar keunggulan lewat aksi Moussa Al Tamari melewati tiga pemain Korea Selatan sebelum melepas tendangan terarah yang tak mampu diantisipasi Jo Hyeong-woo. Skor 2-0 untuk Yordania.

Tidak ada gol di sisa waktu, skor 2-0 tetap bertahan hingga akhir pertandingan. Hasil ini sekaligus mengubur mimpi Korea Selatan ke final Piala Asia 2023.

Sementara Yordania bakal menunggu pemenang antara Qatar dan Uzbekistan di laga semifinal lainnya pada Rabu (7/2/2024) malam WIB.

FT: Yordania 2-0 Korea Selatan
Gol: Yazan Al Naimat 54', Moussa Al Tamari 66'
Kartu Kuning: Ehsan Haddad 45+2', Muhammad Abu Hasheesh 64' - Hwang In-beom 15', Jung Seun-hyun 84', Cho Gue-sung 88' 
Kartu Merah:

Susunan Pemain

Yordania: 1-Yazeed Abulaila (PG), 2-Mohammad Abu Hasheesh, 3-Abdullah Nasir, 4-Bara Marie, 5-Yazan Alarab, 8-Noor Al-Deen Al Rawabdeh, 10-Mousa Al Tamari, 11-Yazan Alnaimat, 13-Mahmoud Almardi (15-Ibrahim Sadeh 90'), 21-Nizar Alrashdan (14-Rajaei Ayed 90'), 23-Ehsan Haddad (Kapten)

Cadangan: 12-Abdalla Al Fakhori (PG), 22-Ahmad Juaidi (PG), 6-Mohammad Abu Zraiq, 12-Al Fakhori, 14-Rajaei Ayed, 15-Ibrahim Sadeh, 16-Feras Shilbaya, 19-Anas Bani-Yaseen, 24-Yousef Abu Jalboush, 25-Anas Hammad, 26-Fadi Awad

Pelatih: Hussein Ammouta

Korea Selatan: 21-Jo Hyeong-woo (PG), 5-Park Yong-woo (9-Cho Gue-sung 55'), 6-Hwang In-beom, 7-Son Heung Min, 10-Lee Jae-sung (17-Jeong Woo-yeong 81'), 11-Hwang Hee Chan (26-Yang Hyun-jun 81'), 15-Jung Seung-hyun, 18-Lee Kang-in, 19-Kim Young-gwon, 21-Joo Hyeong-woo, 22-Seol Young-woo

Cadangan: 12-Song Bum-keun (PG), 2-Lee Ki-je, 3-Kim Jin-su, 8-Hong Hyun-seok, 9-Cho Gue-sung, 13-Lee Soon Min, 14-Moon Seon Min, 16-Park Jin-seob, 17-Jeong Woo-yeong, 20-Oh Hyeong-gyu, 25-Kim Ji-soo 26-Yang Hyun-jun

Pelatih: Jurgen Klinsmann