Persaingan Juara Dunia MotoGP 2024 Bukan Cuma Buat 2 Orang, 'Marc Marquez Siap Menang'

By Wahid Fahrur Annas - Kamis, 8 Februari 2024 | 18:15 WIB
Pembalap Prima Pramac Racing, Jorge Martin, saat menjalani sesi tes pramusim MotoGP 2024 di Sirkuit Sepang, Malaysia (MOTOGP.COM)

Namun dia belum mau berbicara banyak soal pembalap mana saja yang akan memperebutkan titel di musim ini.

Apalagi, MotoGP 2024 juga akan mengalami perbedaaan dibanding musim lalu dengan beberapa pembalap yang berpindah tim.

Mulai dari Marc Marquez ke Gresini Racing, Alex Rins ke Yamaha, hingga kedatangan rookie yang tidak bisa diremehkan yaitu Pedro Acosta.

Meski begitu, Martin meyakini persaingan gelar juara dunia tidak hanya melibatkan dua orang saja yakni dirinya dengan Francesco Bagnaia.

Baca Juga: Tes Pramusim MotoGP 2024 - Hikmah Besar yang Dipetik Fabio Quartararo Sejak Yamaha Kedatangan Mantan Insinyur Ducati

"Saya tidak tahu, siapa pun itu, saya berkonsentrasi pada diri saya sendiri, pada kemampuan saya dan gaya mengemudi saya," jawabnya.

"Sisanya akan datang. Saya yakin pengalaman tahun lalu juga akan membantu saya."

"Semoga saya bisa mencoba mengalahkan Pecco lagi. Saya merasa siap, tetapi sulit untuk menganalisis tes karena banyak orang yang memiliki kecepatan yang bagus tetapi kami tidak tahu persis ban apa yang mereka gunakan," ujar Martin.

Menurutnya, tidak ada pesaing yang secara khusus bagi Martin.

Akan tetapi, Martin mewaspadai kehadiran Marc Marquez yang akan mengendari motor Ducati Desmosedici GP23 pada MotoGP 2024.