Harapan Asisten Shin Tae-yong untuk Presiden Terpilih, Ingatkan soal Pembangunan Seapk Bola Indonesia

By Wila Wildayanti - Rabu, 14 Februari 2024 | 19:00 WIB
Asisten pelatih timnas Indonesia sekaligus asisten Shin Tae-yong, Nova Arianto, yang berharap sepak bola Indonesia diperhatikan siapapun yang terpilih sebagai Presiden nantinya. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Hal ini ditunjukkan dengan hasil yang diraih timnas Indonesia belum lama ini.

Baca Juga: Kocak, Ilija Spasojevic Bangga Akhirnya Bisa Lakukan 'Tugas Negara' di Era Shin Tae-yong

Tim asuhan Shin Tae-yong dipastikan lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023 untuk pertama kalinya selama empat kali keikutsertaan mereka.

Tentu saja ini menjadi catatan sejarah buat timnas Indonesia.

Untuk itu, agar prestasi timnas Indonesia bisa lebih baik, diharapkan pemerintah pun tak akan tutup mata ke depannya.

Diharapkan siapapun yang memimpin bisa berkolaborasi dengan baik, sehingga sepak bola Indonesia pun semakin garang ke depannya.

Baca Juga: Sandy Walsh Akui Timnas Indonesia Bermain seperti Tim Eropa, Shin Tae-yong Sukses Buat Kejutan

Sekedar informasi, Nova Arianto saat ini masih beristirahat sebelum timnas Indonesia kembali sibuk mempersiapkan diri.

Timnas Indonesia baru akan kembali sibuk pada Maret mendatang, karena akan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Timnas Indonesia akan menjalani dua laga melawna Vietnam pada 21 dan 26 Maret 2024 dengan laga kandang tandang.

Tim Merah Putih akan lebih dulu menghadpai Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada 21 Maret 2024.