Ada Pemain Naturalisasi, Silvio Escobar Apresiasi Eks Pesepakbola yang Nyaleg di Pemilu 2024

By Abdul Rohman - Rabu, 14 Februari 2024 | 18:40 WIB
Silvio Escobar (kanan) sedang menguasai bola dalam laga pembuka Liga 2 2023 antara Persela versus Persijap di Stadion Surajaya, Lamongan, Jawa Timur, Minggu (10/9/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Escobar mencoblos di kediaman asalnya, Ciputat, Tangerang Selatan, Rabu (14/2/2024).

Ketika menggunakan hak suaranya, dia, mengaku tidak mengalami kesulitan

"Ini pertama, enggak ada kendala," tutur mantan pemain Semen Padang tersebut.

"Cuma seru aja."

"Soalnya pertama kali saya nyoblos," kata Escobar.

Escobar berharap sosok yang dipilih di Pemilu ini bisa menjalankan tugas dengan amanah.

"Semoga pilihan saya, yang terbaik buat negara kami," kata pemain Persela Lamongan di Liga 2 2023/2024.

Baca Juga: Permintaan Sandy Walsh: Suporter Timnas Indonesia Teror Vietnam dan Perpanjang Kontrak Shin Tae-yong

Escobar beruntung mendapat penjelasan yang lengkap dari petugas Pemilu setempat sebelum masuk ke bilik suara.

"Pertama sebelum saya masuk saya minta tolong di luar diajarin bagaimana," ujar mantan pemain Persija Jakarta tersebut.