Pratama Arhan Ungkap Alasan Pilih Gabung Suwon FC, Singgung Shin Tae-yong

By Metta Rahma Melati - Jumat, 16 Februari 2024 | 06:00 WIB
Pemain baru Suwon FC, Pratama Arhan, sempat tersenyum saat sedang memberikan keterangan kepada awak media di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Kamis (15/2/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Bek kiri timnas Indonesia, Pratama Arhan mengungkapkan alasannya bergabung dengan klub Korea Selatan, Suwon FC.

Pratama Arhan diumumkan sebagai pemain baru Suwon FC di instagram klub pada 16 Januari 2024.

Sebelumnya, ia memperkuat klub kasta kedua Liga Jepang bersama Tokyo Verdy.

Arhan membela Tokyo Verdy sejak Maret 2022 hingga akhir tahun 2023.

Mantan pemain PSIS Semarang itu mengungkapkan alasannya bergabung dengan Suwon FC.

Suwon FC saat ini bermain di komptisi kasta teratas Liga Korea Selatan (K League 1).

Baca Juga: PSS Sleman Pilih Stadion Manahan Jadi Markas untuk Lanjutan Liga 1, Suporter Bisa Hadir

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain baru Suwon FC, Pratama Arhan, saat ditemui di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Kamis (15/2/2024).

Arhan mengaku ingin mendapatkan hal baru dalam kariernya.

"Saya mau mencoba tantangan baru," kata Arhan kepada BolaSport.com