Shin Tae-yong Bangga Para Pemain Timnas Indonesia yang Tampil Impresif di Pertandingan Besar

By Sasongko Dwi Saputro - Minggu, 18 Februari 2024 | 20:45 WIB
Skuad Timnas Indonesia pada laga terakhir fase grup Piala Asia 2023 lawan Jepang (GIUSEPPE CACACE/AFP)

BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong bangga para pemainnya yang tampil impresif di laga-laga penting.

Shin Tae-yong baru saja membawa Timnas Indonesia ke babak 16 besar Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia terhenti langkahnya di babak 16 besar dari Australia.

Tim Merah Putih dihajar Australia dengan skor 0-4.

Meski begitu, pelatih 53 tahun tersebut cukup bangga dengan performa pemain.

Shin Tae-yong puas para pemain Timnas Indonesia bisa menampilkan performa terbaik, terutama di laga-laga besar.

"Para pemain kami tampil bagus di pertandingan besar," ujar Shin Tae-yong dilansir dari ISPlus, Minggu (18/2/2024).

Shin Tae-yong mengaku para pemain Timnas Indonesia juga bangga dengan pencapaian di Piala Asia 2023.

Baca Juga: Respons Tegas Marc Klok soal Posisinya yang Mulai Tergusur di Timnas Indonesia, Senggol Shin Tae-yong

“Para pemain juga merasa bangga,” katanya.