Shin Tae-yong Buka-bukaan Soal 'Revolusi' di Timnas Indonesia

By Lukman Adhi Kurniawan - Minggu, 18 Februari 2024 | 21:45 WIB
Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong saat laga antara skuad Garuda melawan Jepang dalam laga terakhir Grup D Piala Asia 2023, di Stadion Al Thumama, Doha, Rabu (24/1/2024). (PSSI)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, cukup sukses memberikan perubahan di skuad Garuda.

Salah satu yang jadi perhatian adalah sikap keras dan disiplin saat berada di timnas.

Selain itu, latihan fisik yang ketat jadi kombinasi untuk menyiapkan skuad Garuda ke arh lebih baik.

Hal ini berbuah manis dengan membawa timnas Indonesia lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.

Sebelumnya, Indonesia cukup lama absen di ajang tersebut.

Baca Juga: Shin Tae-yong Bangga Para Pemain Timnas Indonesia yang Tampil Impresif di Pertandingan Besar

Shin Tae-yong menceritakan awal mula dia memimpin latihan timnas Indonesia.

Saat awal datang beberapa pemain melakukan kesalahan dan sudah mendapatkan teguran.

Namun, mereka terus mengulang kesalahan tersebut dan membuat dia cukup gerah.

"Pemain melakukan kesalahan yang sama berulang kali."