Hasil Play-Off Liga Europa - Banjir 5 Gol di Prancis, AC Milan Lolos ke 16 Besar dengan Dramatis

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 23 Februari 2024 | 02:41 WIB
Gelandang Rennes, Benjamin Bourigeaud, mencetak gol penalti ke gawang AC Milan pada leg 2 babak play-off Liga Europa 2023-2024 di Stadion Roazhon Park, Kamis (22/2/2024). (LOIC VENANCE/AFP)

Memanfaatkan umpan dari Baptiste Santamaria, Bourigeaud melepaskan tendangan menyusur tanah ke sisi pojok kanan bawah gawang AC Milan.

Baca Juga: AC Milan dan Zlatan Ibrahimovic Beda Pendapat, Pengganti Stefano Pioli Masih Abu-Abu

Maignan tidak mampu menjangkau lesakan keras dari Bourigeaud dan membuat tuan rumah unggul 1-0 di babak pertama.

AC Milan pun menjawab gol Rennes sebelas menit kemudian berkat kerja sama apik Theo Hernandez dan Luka Jovic.

Theo memberikan umpan silang akurat dari sisi kanan pertahanan Rennes kepada Jovic yang berdiri bebas di kotak penalti.

Jovic kemudian melepaskan sundulan tepat ke gawang Steve Mandanda dan berhasil mengoyak jala gawang Les Rouges et Noirs.

Papan skor berubah menjadi sama kuat 1-1 untuk kedua tim.

Tertinggal agregat 1-4 membuat Rennes lebih agresif dan terus menggempur barisan pertahanan AC Milan lewat berbagai skema serangan balik.

Akan tetapi, hingga peluit tanda turun minum berbunyi, belum ada lagi gol yang tercipta.

Di babak kedua, tempo pertandingan langsung berjalan cepat sejak menit awal.