MotoGP 2024 Sebentar Lagi, Marc Marquez Masih Minder Ngegas dengan Motor Ducati?

By Agung Kurniawan - Jumat, 23 Februari 2024 | 20:20 WIB
Pembalap Gresini Racing, Marc Marquez, pada tes pramusim MotoGP 2024 di Sirkuit Lusail, Qatar, Senin, 19 Februari 2024 (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Pembalap Gresini Racing, Marc Marquez belum sepenuhnya percaya diri menghadapi MotoGP 2024 meski memakai motor Ducati.

Para pembalap kelas utama termasuk Marc Marquez telah merampungkan tes pramusim terakhir MotoGP 2024 di Sirkuit Lusail, Qatar.

Dalam agenda yang bergulir pekan ini, pembalap berjuluk Baby Alien tersebut menunjukkan progres dalam dua hari pengujian.

Di hari pertama, Marquez dengan motor Ducati Desmosedici GP23 berakhir di urutan ke-16 usai menorehkan 1 menit 52,959 detik.

Peraih delapan gelar juara dunia tersebut berhasil meningkatkan waktu lap terbaiknya dengan signifikan.

Dengan catatan 1 menit 51,335 detik, Marquez melejit ke urutan keempat dengan beda 0,3 detik saja dari Francesco Bagnaia.

Pembalap asal Spanyol tersebut mengaku sudah menemukan sensasi yang lebih baik pada hari kedua pengujian.

Meski demikian, Marquez tak menampik bahwa dirinya masih merasakan hal yang kurang dengan kuda besinya.

"Rasanya lebih baik, tetapi masih ada beberapa hal yang kurang," kata Marquez, dilansir BolaSport.com dari laman Motosan.

Baca Juga: Saat Francesco Bagnaia Makin Kuat, Jorge Martin Kalang Kabut Tersingkir dari 5 Besar Tes Qatar