Kadung Terpikat Real Madrid, Kylian Mbappe Tolak Tawaran Supermewah dari Man United

By Raka Kisdiyatma Galih - Selasa, 27 Februari 2024 | 06:40 WIB
Bintang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, dikabarkan sudah 100 persen menjadi milik Real Madrid. (TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO)

BOLASPORT.COM - Manchester United dikabarkan sempat mencoba membajak transfer Kylian Mbappe ke Real Madrid. Namun, usaha itu menemui kegagalan karena sang pemain sudah mantap pindah ke klub ibu kota Spanyol.

Kylian Mbappe hampir dipastikan pindah ke Real Madrid pada jendela transfer musim panas 2024.

Pasalnya, Mbappe dikabarkan telah menandatangani kontrak dengan Los Blancos.

Hal itu dilakukan Mbappe karena kontraknya di PSG tersisa kurang dari enam bulan lagi.

Marca mengeklaim kapten timnas Prancis meneken kontrak berdurasi lima tahun di Real Madrid.

Itu artinya, Kylian Mbappe akan berseragam Real Madrid hingga Juni 2029.

Media asal Spanyol itu juga membeberkan besaran gaji yang didapatkan Mbappe bersama Real Madrid.

Penyerang berusia 25 tahun itu diklaim akan menerima upah bersih senilai 15-20 juta euro per tahun.

Nominal tersebut memang tampak kecil apabila dibandingkan dengan gaji tahunannya di PSG yang disebut mencapai 72 juta euro.

Baca Juga: Diteriaki Nama Messi, Ronaldo Balas Fans pakai Gerakan Tak Senonoh