Pelatih Persib Apresiasi Keputusan PSSI Hapus Kewajiban Memainkan Pemain U-23 di Liga 1

By Sasongko Dwi Saputro - Sabtu, 2 Maret 2024 | 08:20 WIB
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (23/9/2023). (MUHAMMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

“Namun, jika mereka memanggil Kakang dan Beckham, kami tidak punya pemain U-23 lainnya yang selevel dengan mereka,” paparnya. 

Pelatih asal Kroasia tersebut senang dengan munculnya keputusan dari PSSI itu.

Keputusan ini dinilai oleh Bojan Hodak adil untuk setiap klub peserta Liga 1.

Dia juga menilai bahwa keputusan tersebut bakal menguntungkan PSSI juga yang membutuhkan pemain-pemain terbaik untuk Timnas U-23 Indonesia.

“Jadi dalam kasus ini, akan adil jika selama mereka berada di tim nasional, kami tidak harus memainkan pemain U-23 sejak menit pertama," ujar Bojan Hodak.

“Dalam kasus ini, keputusan itu akan adil."

"Karena hal ini bagus untuk kedua belah pihak."

Baca Juga: Pekan Horror Liga 1, 2 Pelatih Asing Dipecat, 1 Nama Eks Persib dengan Segudang Trofi bersama JDT

"Mereka bisa mendapatkan pemain sementara kami tidak terdampak di sisa laga pada musim ini."

"Jadi ini win-win solution untuk kedua belah pihak,” bebernya.