Link Live Streaming Persija Jakarta Vs Dewa United - Ambisi Macan Kemayoran Putus Tren Negatif

By Wila Wildayanti - Sabtu, 2 Maret 2024 | 10:40 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya di Lapangan Nirwana Park, Sawangan, Jawa Barat, Jumat (1/3/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Baca Juga: Pelatih Persib Berharap Magis Stadion SJH Awet, Selanjutnya Lawan Persija 

“Dalam kondisi ini, saya mengharapkan semua pemain bisa bersama-sama melewatinya dan kembali meraih kemenangan,” ujar Thomas Doll dalam jumpa pers, Jumat (1/2/2024).

Saat Persija berambisi untuk bangkit dan keluar dari tren negatif.

Dewa United justru berada dalam motivasi tinggi karena pekan sebelumnya meraih kemenangan 5-0 atas RANS Nusantara FC.

Untuk itu, situasi ini tentu tak boleh dianggap remeh oleh Persija.

Dewa United dalam motivasi tinggi dan pastinya mereka ingin meraih kemenangan.

Apalagi saat ini mereka berada di posisi ke-7 klasemen sementara Liga 1 dengan mengemas 35 poin.

Baca Juga: Usai Dewa United Libas RANS, Jan Olde Riekerink Bicara Hadapi Persija yang Lagi Loyo 

Tentu mereka ingin bisa mempertahankan itu, atau justru berusaha merangkak ke posisi atas agar bisa bersaing di championship series nantinya.

Melihat situasi ini, pertandingan antara Persija Jakarta melawan Dewa United tentu patut dinantikan.

Laga ini diprediksi bakal berlangsung seru karena Persija maupun Dewa United pasti tak ingin kehilangan poin.

Terutama tim kebanggan The Jakmania yang telah terpuruk dalam tiga laga terakhir, ini saatnya bangkit.

Berikut Link-nya:

Klik Link Live Streaming Persija Jakarta Vs Dewa United