German Open 2024 - Sensasi Klan Nguyen Berlanjut, Tumpas Kompatriot An Se-young untuk Pijak Final Tertinggi

By Nestri Y - Minggu, 3 Maret 2024 | 09:40 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Vietnam, Nguyen Thuy Linh, pada Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza, Tokyo, Jepang, 28 Juli 2021. (PEDRO PARDO/AFP)

BOLASPORT.COM - Kejutan demi kejutan terus dibukukan tunggal putri asal Vietnam, Nguyen Thuy Linh yang berhasil menembus final German Open 2024.

Sensasi tunggal putri peringkat 23 dunia itu belum berhenti setelah apa yang ia tampilkan sepanjang perjalanan di ajang bertaraf BWF World Tour Super 300.

Nguyen Thuy Linh sebelumnya telah membuat kejutan besar di babak perempat final dengan mengalahkan ratu bulu tangkis Thailand, Ratchanok Intanon.

Intanon yang berstatus unggulan tiga, dipaksa bertekuk lutut di hadapan Nguyen dengan kekalahan dua gim langsung.

Nguyen mengalahkan Juara Dunia 2013 itu dengan skor 21-13, 21-15.

Kejutan yang ditunjukkan pemain 27 tahun itu bukan sekadar kebetulan semata.

Pada babak berikutnya pada semifinal, ketangguhan Nguyen kembali terbukti.

Kali ini, dia berhasil menaklukkan unggulan dua asal Korea Selatan, Kim Ga-eun yang sebelumnya dijagokan untuk menjuarai turnamen ini.

Baca Juga: Jadwal Final German Open 2024 - Indonesia Gigit Jari, Anak Didik Flandy Limpele Bersinar

Kalah pada gim pembuka dengan skor setting, tidak lantas membuat Nguyen berkecil hati.