Marahnya Paul Munster Saat Persebaya Tumbang dari Borneo FC: Wasit Memalukan!

By Lukman Adhi Kurniawan - Jumat, 8 Maret 2024 | 18:00 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Jumat (23/2/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster, menyoroti keputusan wasit saat laga melawan Borneo FC.

Pada laga pekan ke-28 Liga 1 2023/2024 yang dilaksanakan di Stadion Batakan, pertandingan berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Borneo.

Bahkan, satu pemain Bajul Ijo yakni Paulo Henrique harus keluar karena mendapatkan kartu merah di laga tersebut.

Persebaya sebenarnya sudah tampil cukup apik dan hampir mengamankan satu poin sebelum Ikhsan Nur Zikrak bisa mencuri satu gol.

Baca Juga: Komdis PSSI Resmi Hukum Wahyudi Hamisi, Dilarang Bermain hingga Denda Puluhan Juta

Paul Munster menjelaskan, pertandingan sebenarnya berjalan sengit.

Timnya mampu memberikan perlawanan meski jarak di papan skor cukup jauh.

Namun, dia mengakui bahwa keputusan wasit Aidil Azmi cukup merugikan di laga tersebut.

"Saya pikir kami bermain dengan baik mengingat situasi yang ada, anda tahu kami bermain dengan 15 orang melawan 11 orang, sangat-sangat sulit."

"Kami mencetak gol pertama, gol yang bagus dari Tony Firmansyah, tapi saya tahu Indonesia, saya tahu bagaimana cara kerjanya di 5-10 menit terakhir dan menit perpanjangan waktu."