Man United Punya Banyak Algojo, Ini Alasan Bruno Kasih Penalti ke Rashford

By Beri Bagja - Minggu, 10 Maret 2024 | 05:15 WIB
Marcus Rashford cetak gol penalti dalam duel Man United vs Everton pada lanjutan Liga Inggris di Old Trafford (9/3/2024). (PAUL ELLIS/AFP)

"Tapi saya pikir untuk penalti kedua, kami harus mengubahnya karena itu memengaruhi pikiran dari kiper."

"Dia (kiper lawan) harus bergerak secara berbeda, harus beradaptasi dengan penendang yang berbeda pula."

"Jadi saya pikir itu keputusan terbaik demi membantu kami mendapatkan gol lain," lanjutnya.

PAUL ELLIS/AFP
Momen Bruno Fernandes mencetak gol lewat titik penalti dalam duel Man United vs Everton di pekan ke-28 Liga Inggris 2023-2024, Sabtu (9/3/2024) malam WIB.

Mantan pemain Sporting CP itu membantah kalau dirinya tidak pede untuk menembak penalti yang kedua.

"Bukan karena itu. Saya berbicara kepada Marcus dan menanyakan apakah dia ingin mengambilnya," kata Bruno lagi.

"Dia bilang, 'saya akan senang untuk mengambilnya'. Jadi saya bilang, 'silakan saja'," imbuh pemain yang mengambil peran kapten selepas Harry Maguire.

Situasi ini tak lepas dari pengamatan dan apresiasi Erik ten Hag.

Sang pelatih mengaku senang memiliki banyak opsi penendang penalti yang sama baiknya.

"Mereka menentukan itu di lapangan. Kami memiliki banyak penendang penalti dalam skuad," jelas Ten Hag.