PSIS Kesulitan Cari Stadion untuk Jamu Persis, Minta Bantuan LIB Jadi Solusi Terakhir

By Arif Setiawan - Minggu, 10 Maret 2024 | 21:00 WIB
Logo PSIS Semarang. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Namun lagi-lagi rekomendasi stadion-stadion tersebut tak keluar karena alasan masing-masing.

"Per hari ini, Panpel sudah mencoba berkomunikasi untuk persiapan pagelaran pertandingan lawan Persis di berbagai lokasi dan belum membuahkan hasil."

"Diantaranya di Magelang pihak keamanan tidak mengeluarkan rekomendasi karena dengan pertimbangan infrastruktur kurang memadai untuk laga bigmatch."

"Kemudian di Bantul, Pemerintah Kabupaten tidak memberikan rekomendasi penggunaan karena trauma terhadap laga big match saat Persija menghadapi Persebaya beberapa tahun silam," kata Agung, seperti rilisan yang diterima BolaSport.com pada Minggu (10/3/2024).

"Kalau di Solo pada tanggal yang sama sudah dibooking PSS Sleman lebih awal."

"Kami juga sudah mencoba mengajukan perubahan jadwal menjadi tanggal 17 pihak pengelola menyetujui namun pihak keamanan tidak merekomendasikan karena faktor keamanan."

"Dan kami direkomendasikan untuk mencari alternatif tempat lain."

"Kami juga ajukan Stadion Brawijaya Kediri, namun pihak keamanan merekomendasikan pertandingan tanpa penonton."

Baca Juga: Respons Marc Klok Soal Timnas Indonesia yang Punya 4 Pemain Naturalisasi Baru

"Ini justru akan menyulitkan pertandingan di sana dengan menimbang beberapa macam risiko seperti masih dekatnya jarak Kedidi ke Semarang dan Solo," ujarnya.