Selangkah Lagi Ambil Alih Posisi Kiper Timnas Indonesia, Nadeo Argawinata Yakin Kalahkan Vietnam

By Lukman Adhi Kurniawan - Kamis, 14 Maret 2024 | 10:20 WIB
Kiper timnas Indonesia, Nadeo Argawinata, tampak sedang mencium lambang garuda saat memasuki lapangan jelang bertanding dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Nadeo Argawinata berpeluang kembali jadi kiper utama timnas Indonesia saat melawan Vietnam.

Skuad Garuda akan menantang Vietnam pada putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada 21 dan 26 Maret mendatang.

Jelang laga tersebut, Ernando Ari yang merupakan kiper utama timnas harus mengalami cedera.

Dia mengalami cedera bahu saat pertandingan Persebaya Surabaya melawan Bhayangkara FC pada bulan Februari lalu.

Hingga saat ini Ernando masih menjalani proses pemulihan cedera.

Baca Juga: Kekuatan Timnas Indonesia Vs Vietnam Berkurang hingga Hanya 25 Pemain, Gelandang Persib Bisa Susul Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen

Menurut Nadeo Argawinata, saat ini dia tidak terlalu memikirkan siapa yang akan bermain saat melawan Vietnam.

Apalagi, Shin Tae-yong membawa dua pemain lain yakni Adi Satryo (PSIS Semarang) dan M Riyandi (Persis Solo).

Dia yakin kiper terbaik yang akan dipasang di laga tersebut.

"Saya tidak fokus pada siapa yang turun pada pertandingan melawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia."