Malut United Akhiri Euforia di Maluku Utara, Kiper Timnas U-20 Indonesia: 2 Hari yang Memorable

By Abdul Rohman - Sabtu, 16 Maret 2024 | 12:45 WIB
Kiper Malut United, Rifky Tofani jelang keberangkatan ke Jakarta di Bandara Sultan Babullah, Ternate, Sabtu (16/3/2024). (ABDUL ROHMAN/BOLASPORT.COM)

"Dan semoga ke depannya bisa lebih baik lagi," sambung pemain berusia 18 tahun tersebut.

Kini Jose Wilkson dkk telah meninggalkan Maluku Utara untuk kembali ke daerahnya masing-masing.

Baca Juga: Pengakuan Jujur Bojan Hodak Usai Persib Kalahkan Persikabo 1973

Sebagian pemain Malut United yang bertolak ke Jakarta tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, pukul 09.55 WIB.

"Balik ke Jakarta dulu," tutur Rifky Tofani.

Lebih lanjut, Rifky Tofani, berencana liburan demi melepas penat.

Namun, dia juga tidak akan lupa untuk tetap menjaga kebugaran fisiknya dengan latihan mandiri selama tidak ada kegiatan tim.

"Yang pasti latihan mandiri," ujar pemain jebolan ASIOP itu.

"Kalau bisa yang pasti liburan, otak butuh refreshing, selama beberapa bulan ini latihan terus."

"Tapi yang terpenting karena saya atlet profesional saya harus menjaga kondisi."

"Tetap maintenance kebugaran fitness saya," tutupnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)