Tak Boleh Lengah, Ini Permintaan Bojan Hodak Kepada Pemain Persib di 5 Laga Sisa Liga 1

By Wila Wildayanti - Minggu, 17 Maret 2024 | 21:30 WIB
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya bertanding di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (9/3/2024) siang. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak meminta agar para pemainnya tidak lengah di sisa lima laga Liga 1 2023/2024 ini. Dengan harapan bisa tetap bertahan menempati posisi kedua klasemen akhir.

Persib Bandung saat ini berada di posisi kedua klasemen Liga 1 2023/2024 dengan mengemas 54 poin.

Tim berjulukan Maung Bandung itu memang menempati posisi kedua klasemen Liga 1.

Akan tetapi, posisi mereka belum aman hingga pertandingan benar-benar berakhir.

Baca Juga: Persib Dapat Jatah Libur, David da Silva: Tidak Ada Waktu Istirahat!

Pasalnya, Persib hanya bejarak delapan poin dari PSIS Semarang dan Madura United yang berada di posisi ke 4 dan 5 klasemen Liga 1.

Mereka saat ini memiliki poin sama yakni 46, dan PSIS serta Madura United pun tengah bersaing untuk memperebutkan posisi keempat besar.

Mereka bertekad bisa mendapatkan tiket champioship series.

Oleh karena itu, persaingan ketat perebutan empat besar ini membuat Persib tak bisa bersantai sama sekali.

Untuk itu, dengan sisa lima laga lagi ini, Bojan Hodak meminta para pemainnya untuk tetap fokus.