Shin Tae-yong Buka Suara Soal Keputusan Justin Hubner Main di Jepang

By Arif Setiawan - Senin, 18 Maret 2024 | 23:30 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memantau para pemainnya berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Senin (18/1/2024) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memberikan dukungannya kepada Justin Hubner yang memilih berkarier di Jepang.

Seperti yang diketahui, Justin Hubner kini resmi menjadi bagian dari klub Jepang, Cerezo Osaka.

Pemain berusia 20 tahun itu diumumkan berseragam Cerezo Osaka pada tanggal 12 Maret 2024.

Langkah ini sebenarnya sempat menimbulkan pertanyaan.

Bahkan tak sedikit yang menyayangkan keputusan Justin Hubner.

Pasalnya, sang pemain telah menjadi andalan Wolverhampton Wanderers U-21.

Selain itu, Justin Hubner juga hampir saja diambang debut di Liga Primer Inggris 2023-2024 bersama Wolverhamton Wanderers FC dengan beberapa kali masuk skuad tim.

Seperti halnya saat Wolves melawan Arsenal pada Desember 2023 lalu.

Mesk begitu, beberapa dukungan juga diperoleh Justin Hubner.

Baca Juga: Beda dengan di Jakarta, Duel Vietnam Vs Timnas Indonesia di Hanoi Berlangsung Saat Tarawih