Daripada Liverpool atau Man City, Bos Anyar Man United Lebih Legawa jika Arsenal yang Juara Liga Inggris 2023-2024

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 20 Maret 2024 | 06:40 WIB
Pengusaha asal Inggris, Sir Jim Ratcliffe, menjadi pemilik saham minoritas Manchester United. (TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO)

Dengan demikian, gelar juara Liga Inggris musim ini diprediksi akan jatuh kepada salah satu dari tiga klub tersebut.

Terkait persaingan ketat ketiga tim tersebut dalam memburu gelar Liga Inggris musim ini, Sir Jim Ratcliffe baru-baru ini diminta memilih salah satu di antara mereka yang punya peluang besar untuk juara.

Bos perusahaan raksasa kimia INEOS itu awalnya tak mau memilih karena mereka semua adalah rival Man United.

Namun, Ratcliffe mengaku akan lebih legawa jika Arsenal yang menjadi juara karena faktor Mikel Arteta sebagai pelatih.

Menurutnya, Arteta telah melakukan pekerjaan yang luar biasa selama menukangi Arsenal.

TWITTER.COM/TRIPPLE____M
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, menyatakan bahwa timnya tampil jauh lebih baik ketimbang Liverpool usai tersingkir dari Piala FA 2023-2024.

Baca Juga: Kondisi Kaki Cristiano Ronaldo Bikin Fan Khawatir

"Tim mana yang saya inginkan untuk memenangkan gelar Liga Inggris? Aku benci mereka semua," ucap Sir Jim Ratcliffe seperti dikutip BolaSport.com dari Metro.

"Mereka semua adalah musuh Man United."

"Saya tidak mungkin memilih."