Shin Tae-yong Akui Permainan Timnas Indonesia Menurun Lawan Vietnam

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 22 Maret 2024 | 05:30 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui bahwa permainan Garuda menurun saat melawan Vietnam.

Kata Shin Tae-yong, faktor yang membuat menurunnya performa timnas Indonesia adalah waktu.

Bisa terlihat terutama di babak pertama permainan timnas Indonesia tidak berkembang.

Bahkan, tidak ada peluang berbahaya yang didapatkan Rafael Struick dkk.

Permainan timnas Indonesia mulai berubah di babak kedua.

Masuknya Pratama Arhan, Egy Maulana Vikri, dan Sandy Walsh kembali menghidupkan gairah permainan timnas Indonesia.

Walhasil timnas Indonesia sukses mencetak gol lewat Egy Maulana Vikri pada menit ke-52.

Baca Juga: Jadwal Selanjutnya Timnas Indonesia vs Vietnam - Saatnya Buat Malu Publik Hanoi dan Akhiri Puasa Kemenangan 20 Tahun Terakhir

Shin Tae-yong kembali memasukan Ricky Kambuaya dan Ramadhan Sananta di babak kedua.

Serangan timnas Indonesia semakin berbahaya, namun tak ada gol lagi yang tercipta.

Timnas Indonesia sukses menang dengan skor 1-0 atas Vietnam dalam laga ketiga Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (21/3/2024).

Selepas pertandingan, Shin Tae-yong mengatakan bahwa permainan timnas Indonesia ini tidak lebih baik dari Piala Asia 2023.

Saat tampil di Piala Asia 2023, timnas Indonesia bermain bagus hingga akhirnya lolos ke babak 16 besar.

Kata Shin Tae-yong, bagusnya timnas Indonesia bermain di Piala Asia 2023 karena waktu persiapan yang panjang.

Sebelum bermain di Qatar pada 10 Januari sampai 12 Februari 2024, timnas Indonesia menjalani pemusatan latihan (TC) di Turki selama 20 hari.

Baca Juga: Curhatan Philippe Troussier usai Vietnam Dibungkam Timnas Indonesia

Sedangkan untuk melawan Vietnam, Shin Tae-yong hanya mempunyai waktu tiga hari.

Shin Tae-yong mengakui kesulitan untuk meracik strategi dalam waktu tiga hari tersebut.

"Untuk Piala Asia 2023 kemarin, kami sudah berlatih selama 20 hari di Turki dan hasilnya baik."

"Tapi untuk sekarang, pemain dari Eropa dan lokal baru berkumpul selama tiga hari lalu terus bertanding," kata Shin Tae-yong kepada awak media termasuk BolaSport.com.

Lanjut Shin Tae-yong, ia membutuhkan waktu yang cukup lama untuk menerapkan strategi di timnas Indonesia.

Terlebih ada dua pemain baru yang menjalani debut melawan Vietnam yakni Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On.

Untuk ke depannya, Shin Tae-yong berjanji akan lebih baik lagi.

Baca Juga: Kata Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia Bungkam Vietnam

Terdekat, timnas Indonesia akan menantang Vietnam dalam laga keempat Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024).

Timnas Indonesia berencana akan menggelar sesi latihan terlebih dahulu di Jakarta pada Jumat (22/3/2024).

Setelah itu dijadwalkan tim Merah Putih akan berangkat ke Hanoi pada Sabtu (23/3/2024).

"Saya pikir untuk menerapkan taktik di timnas Indonesia perlu waktu cukup lama."

"Untuk sekarang saya akui kurang waktu."

"Sekarang kami akan berlatih lagi untuk pertandingan di Hanoi," tutup Shin Tae-yong.