Usai Kantongi Tiga Poin atas Vietnam di GBK, Presiden Jokowi Berharap Timnas Indonesia Menang di Hanoi

By Sasongko Dwi Saputro - Jumat, 22 Maret 2024 | 20:45 WIB
Presiden FIFA, Gianni Infantino (kiri) dan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (kanan) menonton laga babak penyisihan Grup A Piala Dunia U-17 2023 antara timnas U-17 Indonesia versus timnas U-17 Ekuador di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (10/11/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Momen tersebut tersaji pada 11 Desember 2004.

Kala itu, Timnas Indonesia menantang Vietnam pada laga fase grup Piala Tiger 2004 (sekarang ASEAN Cup).

Timnas Indonesia sukses mencukur Vietnam dengan skor 3-0.

Kemenangan Timnas Indonesia dicetak oleh Muhammad Mauly Lessy, Boaz Salossa, dan Ilham Jaya Kesuma.

Kemenangan tersebut sekaligus menyingkirkan Vietnam dari persaingan Piala Tiger 2004 usai kalah dari Timnas Indonesia dan Singapura di klasemen akhir fase grup.

Usai kemenangan bersejarah tersebut, Timnas Indonesia sudah melalui enam laga di Stadion My Dinh, Hanoi dengan rincian empat kali imbang dan dua kali kalah.