Teori Presiden Barcelona Salah, Reaksi Ruang Ganti Real Madrid ke Mbappe Sudah Jauh Beda

By Sri Mulyati - Rabu, 27 Maret 2024 | 11:40 WIB
Kylian Mbappe merayakan golnya untuk PSG ke gawang Real Sociedad sampai bikin jala gawang rusak dalam partai Liga Champions di Anoeta (5/3/2024). (ANDER GILLENEA/AFP)

Laporta sendiri berpendapat lain dan menganggap tidak semua transfer besar adalah berkah.

Namun, pendapat Laporta segera disanggah oleh para pemain Real Madrid sendiri.

Dilansir BolaSport.com dari Relevo, para pemain Real Madrid tidak yakin kehadiran Mbappe bisa mengganggu ruang ganti.

Mereka justru percaya bahwa sang penyerang baru bisa memperkuat tim.

Untuk itu, para pemain Real Madrid pun siap menyambut kedatangan Mbappe.

Berkaca dari pengalaman di Paris Saint-Germain, Mbappe memang kerap terseret rumor tidak sedap.

Baca Juga: Persiapan Spanyol untuk Euro 2024 Masih Jauh, Tim Utama Belum Jelas

Status sang pemain sebagai penerima gaji tertinggi membuatnya seperti anak emas klub.

Akan tetapi, kondisi berbeda akan terjadi begitu Mbappe berseragam Real Madrid.

Mbappe tidak akan menjadi pemain dengan gaji tertinggi di klub barunya.