Liga Voli Korea - Usai Dikangkangi Red Sparks, Tim Legendaris Tunjuk Eks Pelatih Tim Proliga Jadi Nakhoda Baru

By Wahid Fahrur Annas - Rabu, 27 Maret 2024 | 15:00 WIB
Pelatih GS Caltex Seoul KIXX, Cha Sung-hyun, sedang memberikan intruksi kepada anak asuhnya, termasuk legiun asing Gyselle Silva (nomor 5) (KOVO.CO.KR)

BOLASPORT.COM - Tim bola voli GS Caltex Seoul KIXX telah menunjuk pelatih baru untuk menghadapi Liga Voli Korea musim 2024-2025.

Setelah kalah dari Daejeon JungKwanJang Red Sparks dalam perburuan tiket babak playoff Liga Voli Korea, GS Caltex meminang sosok pelatih anyar.

Mereka menaruh harapan kepada sosok berusia 46 tahun yang juga telah malang melintang di Liga Voli Korea sebagai pemain maupun juru taktik.

Adalah Lee Young-taek yang dipercaya untuk memimpin skuad tim yang sarat akan sejarah di Liga Voli Korea dengan rekor 9 gelar juara beruntun ini.

Nama Lee Young-taek bahkan barangkali tidak asing bagi penggemar bola voli Indonesia.

Sebabnya, tahun lalu Lee dipercaya untuk menjadi pelatih kepala bagi tim Palembang Bank SumselBabel pada Proliga 2023.

Setelah Proliga berakhir, Lee kembali ke negaranya dengan bergabung ke tim kepelatihan Hwaseong IBK Altos.

Dia menjadi asisten pelatih dari pelatih kepala, Kim Ho-chul.

Baca Juga: Liga Voli Korea - Dari Park Hye-min Sampai Amunisi Tertua, Pelatih Red Sparks Ogah Semprot Pemain Usai Gagal ke Final

Mundur ke belakang, Lee Young-taek juga pernah menjadi pelatih kepala Daejeon JungKwanJang Red Sparks atau dulunya bernama Daejeon Korea Ginseng Corp.