Sisi Positif Ditundanya Liga 1 Menurut Pelatih Persib

By Lukman Adhi Kurniawan - Minggu, 31 Maret 2024 | 19:00 WIB
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, sedang memantau para pemainnya bertanding di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (9/3/2024) siang. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Kami sebenarnya sedang berada dalam performa yang bagus dan mendapatkan hasil bagus."

"Tapi, di sisi lain, kami memiliki waktu untuk pemulihan pemain," kata Bojan Hodak dilansir BolaSport.com dari laman Persib.

Baca Juga: Kabar Buruk Buat Shin Tae-yong Jelang Piala Asia U-23 2024, Beckham Putra Cedera Parah

Pelatih berpaspor Kroasia ini berharap anak asuhnya bisa pulih dengan adanya waktu tambahan ini.

Apalagi, mereka masih berjuang untuk mengunci tiket ke babak Championship.

Selain itu, Maung Bandung dalam performa yang apik dengan empat kemenangan dari lima laga terakhir.

"Ada 2-3 pemain bisa mendapatkan hari libur ekstra untuk memulihkan diri."

"Dan mereka bersiap untuk pertandingan berikutnya," pungkasnya.

Baca Juga: Persib Kirim Kabar Buruk ke Shin Tae-yong, Gelandang Timnas U-23 Indonesia Diduga Alami Patah Tulang

Sementara itu, Persib masih memiliki empat laga hingga akhir musim ini.

Maung Bandung akan bertanding melawan Persita Tangerang, Persebaya Surabaya, Borneo FC, dan PSS Sleman.

Dengan persaingan yang ketat di papan atas klasemen maka target tiga poin akan jadi target utama bagi mereka.