Dewangga Operasi Ketiak, Hubner Bimbang hingga Marselino Tak Ada Kabar, Timnas U-23 Indonesia Berkekuatan 21 Pemain di Dubai

By Bagas Reza Murti - Rabu, 3 April 2024 | 17:10 WIB
Shin Tae-yong saat memimpin sesi latihan timnas U-23 Indonesia. (PSSI)

"Tapi saya berharap bisa pergi untuk membela timnas U-23 Indonesia," tambahnya.

Di samping itu, salah satu pemain timnas U-23 Indonesia Alfeandra Dewangga juga baru saja menjalani operasi kecil sebagaimana dikonfirmasi PSIS Semarang.

Pemain berusia 22 tahun itu harus naik meja operasi usai muncul benjolan di dekat ketiak kirinya.

Baca Juga: Jadwal Liga 1 Belum Pasti, Paul Munster Tetap Pimpin Latihan Persebaya

TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM
Pemain PSIS Semarang, Alfeandra Dewangga Santosa, saat berlaga di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat (20/10/2023).

"Terkait keberangkatan ke Piala Asia U-23," ucap Dewangga dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSIS, Rabu (3/4/2024).

"Saya menunggu instruksi aja dan melihat kondisi saya."

"Tadi dokter juga sampaikan butuh waktu recovery 5 hari sampai 1 minggu," tambahnya.

BolaSport.com mencoba menghubungi Nova Arianto soal status Dewangga.

Asisten Shin Tae-yong itu mengonfirmasi bila bek PSIS itu tak berangkat ke Dubai.

Namun tidak dijelaskan oleh Nova Arianto apakah ada pengganti dari Alfeandra Dewangga atau tidak.

Dengan demikian, timnas U-23 Indonesia saat ini berada di Dubai dengan kekuatan 21 pemain.

Daftar 21 Pemain timnas U-23 Indonesia di Dubai:

  1. Ernando Ari, Persebaya
  2. Adi Satryo, PSIS
  3. Erlangga Setyo, Persis
  4. Daffa Fasya, Borneo FC
  5. Rizky Ridho, Persija
  6. Komang Teguh, Borneo FC
  7. Muhammad Ferarri, Persija
  8. Dony Tri Pamungkas, Persija
  9. Haykal Alhafiz, PSIS
  10. Dzaky Asraf, PSM
  11. Ilham Rio, Persija
  12. Bagas Kaffa, Barito Putera
  13. Arkhan Fikri, Arema FC
  14. Rifky Dwi, Persita
  15. Rayhan Hannan, Persija
  16. Ikhsan Nur, Borneo FC
  17. Witan Sulaeman, Bhayangkara FC
  18. Jeam Kelly, Persik
  19. Fajar Fathurahman, Borneo FC
  20. Ramadhan Sananta, Persis
  21. Hokky Caraka, PSS

Dalam Perjalanan

  • Rafael Struick, ADO Den Haag
  • Pratama Arhan, Suwon FC
  • Ivar Jenner, FC Utrecht

Diragukan Gabung