PT LIB Siapkan Subsidi untuk Klub sebagai Ganti Kerugian Penghentian Kompetisi?

By Arif Setiawan - Rabu, 3 April 2024 | 21:30 WIB
Logo PT LIB (Liga Indonesia Baru) di kantor Mandiri 2 Sudirman, Jakarta Selatan (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Ini sangat merugikan klub karena rata-rata kontra kpemain akan berakhir pada bulan April."

"Kami akan mencoba melakukan addendum kontrak bagi beberapa pemain," kata Umar, dilansir BolaSport.com dari Kompas.com.

Kerugian kedua adalah terkait finansial.

Umar menjelaskan bahwa pihaknya telah menyiapkan seluruh akomodasi untuk beberapa laga di bulan April.

Akomodasi tersebut berupa tiket pesawat hingga hotel.

Dengan adanya pembatalan laga tentu bakal membuat biaya yang sudah dikeluarkan terancam hangus.

"Selain itu, beban operasional klub tentunya juga semakin berat."

"Kami juga sudah melakukan persiapan jauh-jauh hari sebelumnya dikarenakan jadwal semula yang mepet dengan hari Raya Idul Fitri."

Baca Juga: Dua Pekerjaan yang Harus Diselesaikan Timnas U-23 Indonesia Sebelum Piala Asia U-23 2024

"Tiket pesawat pulang-pergi, hotel dan biaya akomodasi lainnya kami sudah pesan dan telah dibayarkan."