Rekap Ranking FIFA Timnas Indonesia di Bawah Shin Tae-yong - Naik 41 Strip dan Pecahkan Rekor 13 Tahun

By Sasongko Dwi Saputro - Jumat, 5 April 2024 | 20:00 WIB
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Hotel Le Meredien, Sudirman, Jakarta, Senin (1/4/2024) siang. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia sukses melonjak drastis di ranking FIFA usai empat tahun diasuh oleh Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong sukses membawa perkembangan positif selama jadi pelatih Timnas Indonesia.

Pelatih asal Korea Selatan itu datang sebagai pelatih tim Merah Putih dalam kondisi kurang ideal.

Saat itu, Timnas Indonesia gagal bersinar di Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Hal itu membuat ranking Timnas Indonesia merosot jauh.

Saat Shin Tae-yong pertama kali datang, ranking Timnas Indonesia berada di ranking ke-173 pada Desember 2019.

Ranking terburuk Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia terjadi dua tahun kemudian usai turun dua strip ke ranking ke-175.

Saat itu, Timnas Indonesia gagal bersinar di tiga pertandingan terakhir di Kualifikasi Piala Dunia 2022 usai kalah dua kali dan sekali imbang lawan Thailand.

Baca Juga: Kata Shin Tae-yong Jelang Duel Timnas U-23 Indonesia Vs Arab Saudi, Garuda Muda Krisis Pemain?

Perlahan, Timnas Indonesia mulai bisa memperbaiki ranking FIFA bersama Shin Tae-yong.