Daftar 24 Pemain Yordania, 4 Pilar Gacor Wajib Diwaspadai Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

By Metta Rahma Melati - Sabtu, 6 April 2024 | 17:40 WIB
Aksi Dony Tri Pamungkas dan Rafael Struick saat timnas U-23 Indonesia beruji coba lawan Arab Saudi pada Jumat (5/4/2024) malam WIB di The Stevens Stadium, Dubai, Uni Emirat Arab (PSSI)

BOLASPORT.COM - Salah satu rival timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024 yakni Yordania telah merilis 24 pemain untuk mengikuti turnamen.

Yordania dan timnas U-23 Indonesia berada di Grup A bersama Australia dan tuan rumah Qatar.

Untuk mengikuti Piala Asia U-23 2024, Yordania berkekuatan 24 pemain.

Melansir dari laman Federasi Sepak Bola Yordania, satu pemain yang dipanggil yakni Mohammad Kahlan akan bergabung tim nasional setelah pemeriksaan kesehatan yang diperlukan di Amman untuk memastikan kesiapannya.

Sementara Omar Salah pemain klub Qatar Al-Wakrah akan bergabung jika pihak klub melepasnya, mengingat Piala Asia U-23 2024 di luar kalender FIFA.

Dari 24 pemain yang diumumkan, ada tiga pemain yang perlu diwaspadai timnas U-23 Indonesia.

Baca Juga: Soal Doan Van Hau, Kabar Buruk Terpa Vietnam untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 Bulan Juni 2024

Mereka ialah pemain sayap Mohannad Abu Taha, dan Aref Al Haj, striker Baker Kalbouneh, dan Reziq Bali Hani.

Pasalnya keempat pemain itu cukup gacor mencetak gol pada Piala WAFF U-23 2024 yang digelar di Arab Saudi pada Maret lalu.

Mohannad Abu Taha, Aref Al-Haj, dan Baker Kalbouneh masing-masing mencetak dua gol.