Timnas Indonesia Perbaiki Ranking Secara Drastis, FIFA Kirim Pujian

By Lukman Adhi Kurniawan - Senin, 8 April 2024 | 22:30 WIB
Selebrasi gol Ragnar Oratmangoen saat laga Timnas Indonesia Vs Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, pada Selasa (26/3/2024).

BOLASPORT.COM - FIFA memberikan pujian terkait kemajuan positif yang dilewati beberapa waktu terakhir.

FIFA sendiri menuliskan artikel berjudul "Indonesian football is making good progress" di laman resmi mereka.

Dua hal yang jadi sorotan adalah suksesnya Indonesia menggelar Piala Dunia U-17 2023 dan posisi yang melesat di ranking FIFA.

Selain itu, disebutkan juga terkait bantuan FIFA yang akan digunakan untuk membangun sarana pemusatan latihan yang akan dibangun di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Baca Juga: Daisuke Sato Akui Tak Sabar Filipina Hadapi Timnas Indonesia di GBK

FIFA menilai bahwa Indonesia saat ini berada di jalur tepat.

Setelah sukses menggelar Piala Dunia U-17, posisi skuad Garuda di ranking FIFA terus membaik.

Bahkan, pasukan Shin Tae-yong naik delapan posisi dan jadi yang terbaik sedunia.

"Beberapa bulan terakhir merupakan masa-masa yang sibuk di Indonesia dalam hal sepak bola."

"Antara bulan November dan Desember 2023, negara ini menjadi tuan rumah Piala Dunia FIFA U-17."