Tatap Serius Piala Asia U-23 2024, Shin Tae-yong Siapkan Senjata Baru untuk Timnas U-23 Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 9 April 2024 | 05:15 WIB
Shin Tae-yong saat memimpin sesi latihan timnas U-23 Indonesia. (PSSI)

"Dalam latihan kami di Dubai, kami diminta untuk latihan free kick (tendangan bebas)," kata Ikhsan Nul Zikrak dilansir BolaSport.com dari YouTube Kita Garuda.

"Alhamdulillah kami sudah mempersiapkan itu dengan bagus."

Tendangan bebas menjadi senjata kedua yang dimiliki timnas U-23 Indonesia untuk mencetak gol.

Baca Juga: Stefano Lilipaly Goda Satu Pemain Timnas Indonesia Merapat ke Borneo FC

Sebelumnya timnas U-23 Indonesia mempunyai senjata lewat lemparan ke dalam dari Pratama Arhan.

Pratama Arhan masuk ke dalam pemain yang dipanggil Shin Tae-yong ke timnas U-23 Indonesia.

Lewat lemparan ke dalam Pratama Arhan, terkadang proses gol timnas U-23 Indonesia terjadi.