Gara-Gara Tudung di Sesi Latihan, 2 Bocah Ajaib Man United Disemprot Legenda

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 12 April 2024 | 16:15 WIB
Man United menjalani sesi latihan guna mempersiapkan diri untuk semfinal Piala FA pada akhir pekan ini. (TWITTER.COM/UTDERA_)

Ketidaksukaannya itu dituangkan di Instagram Story pribadinya.

Dalam unggahannya itu, Scholes memposting ulang unggahan gambar dari akun resmi Man United sembari diberikan beberapa kalimat.

Eks gelandang nomor 18 Setan Merah itu menuliskan "Jangan pedulikan topi dan sarung tangan, tetapi kamu tidak mungkin bisa berlatih dengan benar jika memakai tudung yang terpasang. Standar dimulai di lapangan latihan."

Baca Juga: Lewat Unggahan 2 Kata, Penyerang Man United Ikut Rayakan Pembantaian Liverpool di Anfield

Apa yang dikatakan oleh Scholes itu bisa jadi menjadi bentuk kepedulian terhadap kedua bintang masa depan Man United tersebut.

Penggunaan hoodie atau tudung itu bisa saja mencelakai diri mereka sendiri di sesi latihan.

Dalam sesi latihan memang cuaca tampak basah akibat hujan ringan yang turun di Carrington.

Namun, hanya Alejandro Garnacho dan Kobbie Mainoo yang memakai tudung dari jaketnya daripada pemain lain.

Beberapa di antara pemain yang berlatih tampak ada yang menggunakan topi kupluk dan tidak sedikit yang tanpa penutup kepala.

Latihan yang dijalani para pemain Man United tersebut sebagai persiapan untuk menghadapi Borunemouth pada pekan ke-33 Liga Inggris.

Pertandingan tersebut bakal digelar di Stadion Vitality, Sabtu (13/4/2024) pukul 23.30 WIB.