Mesin Gol Jude Bellingham Ngadat, Pelatih Real Madrid: Tidak Apa-apa!

By Dwi Widijatmiko - Sabtu, 13 April 2024 | 11:00 WIB
Dua pemain Real Madrid, Vinicius Junior dan Jude Bellingham, merayakan gol ke gawang Valencia pada laga pekan ke-27 Liga Spanyol di Stadion Mestalla, Sabtu (2/3/2024). (JOSE JORDAN/AFP)

BOLASPORT.COM - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, pasang badan membela pemain andalannya, Jude Bellingham, yang sekarang tidak setajam paruh pertama musim dalam hal mencetak gol.

Ketajaman Bellingham menjebol gawang lawan memang kelihatan jelas menurun.

Sejak pergantian tahun, pemain asal Inggris ini hanya mencetak 3 gol dalam 12 penampilan di semua kompetisi.

Catatan tersebut jauh di bawah rekor Bellingham pada paruh pertama kompetisi 2023-2024.

Saat itu pemain berusia 20 tahun tersebut tampil seperti sebuah mesin gol yang tidak terhentikan.

Dalam 21 penampilan, Jude Bellingham membukukan 17 gol.

Sempat dominan di puncak daftar pencetak gol terbanyak Liga Spanyol, koleksi 16 gol Bellingham kini disamai Ante Budimir (Osasuna) dan Artem Dovbyk (Girona).

Penurunan ketajaman ini menjadi bahan pembahasan media.

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, pun memberikan argumennya sendiri.

Juru taktik asal Italia itu membela Bellingham.