Rekap Hasil Kejuaraan Asia 2024 - Juara Bertahan Habis Tak Tersisa Saat Jonatan Makin Dekat dengan Penebusan

By Wahid Fahrur Annas - Sabtu, 13 April 2024 | 21:56 WIB
Penampilan Jonatan Christie pada babak empat besar Kejuaraan Asia 2024 di Ningbo Olympic Sports Centre, Ningbo, China, Sabtu (13/4/2024). (PBSI)

BOLASPORT.COM - Satu-satunya pebulu tangkis Indonesia yang bertanding pada babak semifinal meraih hasil manis pada Kejuaraan Asia 2024. Harapan untuk kembali meraih gelar makin terbuka.

Kejuaraan Asia 2024 telah merampungkan rangkaian pertandingan babak semifinal yang dihelat di Ningbo Olympic Sports Center, Ningbo, China, Sabtu (13/4/2024).

Pemain Indonesia, Jonatan Christie, menjaga asa Merah-Putih untuk menjaga martabat sektor tunggal putra.

Jonatan berpeluang mengambil tongkat estafet Juara Asia dari rekan senegara, Anthony Sinisuka Ginting, yang tumbang pada perempat final.

Selain itu ada catatan lain yang menunjukkan prestasi besar tunggal putra Indonesia di Kejuaraan Asia sejak pandemi Covid-19.

Ya, tunggal putra Indonesia selalu meloloskan wakilnya ke tiga edisi final sejak Kejuaraan Asia dihidupkan kembali pada 2022.

Jonatan sendiri yang mengawalinya. Sayangnya, dia saat itu harus mengakui keunggulan Lee Zii Jia (Malaysia) dalam laga final yang ketat.

Misi penebusan masih dijalani Jonatan. Bagi pencapaian pribadi, pemenang medali emas Asian Games 2018 itu memang sedang menuju prestasi yang tinggi.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Asia 2024 - Menang Saat Lawan Sudah Cedera, Penakluk Ginting Jadi Lawan Jonatan di Final

Sejak awal tahun lalu Jonatan sukses menaklukkan level turnamen yang sulit ditembusnya.