Kabar Baik 2 Pemain Abroad Timnas Indonesia di Eropa, Sandy Walsh Kembali Dapat Menit Bermain

By Metta Rahma Melati - Minggu, 14 April 2024 | 12:40 WIB
Pemain timnas Indonesia, Sandy Walsh, sedang menguasai bola saat sesi pemanasan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Dua pemain abroad timnas Indonesia memberikan kabar baik dengan mendapatkan kemenangan bersama klubnya di Eropa.

Dua pemain itu ialah Elkan Baggott dan Sandy Walsh.

Elkan Baggot mencetak satu gol saat klubnya Bristol Rovers melawan Cheltenham di League One (kasta ketiga Liga Inggris) pada Sabtu (14/4/2024).

Bek tengah timnas Indonesia itu mencetak gol ketiga Bristol Rovers pada menit ke-77 melalui sundulan dari situasi sepakan pojok.

Gol Elkan Baggott itu menjadi penutup kemenangan Bristol Rovers dengan skor 3-1.

Dua gol Bristol Rovers lainnya dicetak oleh Scott Sinclair (12') dan Brandon Aguilera (56').

Baca Juga: Comeback dari Cedera, Marc Klok Ingin Langsung Bela Persib

Sementara gol tunggal klub yang pernah dibela Elkan Baggott itu dicetak oleh Liam Sercombe pada menit ke-90+4.

Pada pertandingan itu, Baggott bermain sepanjang pertandingan.

Elkan Baggott tengah menjalani masa peminjaman di
Bristol Rovers dari Ipswich Town yang bermain di Championship (kasta kedua Liga Inggris).