Pelatih Red Sparks Tertarik Aksi Mantan Kapten Indonesia Saat SEA Games, Wilda Ikuti Megawati ke Liga Voli Korea?

By Delia Mustikasari - Minggu, 21 April 2024 | 07:45 WIB
Pebola voli Indonesia, Wilda Siti Nurfadhilah Sugandi, yang ditemui usai konferensi pers (PUTRI ANNISA/BOLASPORTCOM)

BOLASPORT.COM - Pebola voli putri, Wilda Siti Nurfadhilah menjadi pemain yang turut memperkuat Indonesia All Star pada Fun Volleyball melawan Daejeon JungKwanJang Red Sparks, Sabtu (20/4/2024).

Saat mengunjungi Indonesia, pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin, mengaku tertarik dengan permainan Wilda.

Pria berusia 43 tahun itu mengaku tertarik dengan permainan Wilda yang pada Proliga 2024 ini akan memperkuat tim Jakarta BIN bersama Megawati Hangestri Pertiwi yang belum lama tampil pada Liga Voli Korea bersama Red Sparks.

"Saya pertama kali menonton pertandingan Asia Tenggara pada SEA Games. Saya melihat Wilda bersemangat, mukanya baik dan cepat sebagai middle blocker," kata Ko dalam konferensi pers jelang Fun Volleyball di Hotel Mulia, Jakarta.

Ko Hee-jin tidak asing dengan nalurinya untuk merekrut pemain asal Indonesia yang sudah terbukti pada Liga Voli Korea 2023-2024.

Keputusan Ko mendatangkan Megawati dicap kurang populer. Namun, Ko tidak salah memilih pemain asal Jember, Jawa Timur itu.

Megawati mampu membantu Red Sparks mengakhiri penantian tujuh musim untuk bisa menjejakkan kaki di babak playoff lagi.

Selain itu, pemain berusia 24 tahun tersebut menjadi motor utama tim berjuluk Red Force itu dalam mendulang poin.

Megawati mengoleksi 736 angka yang mengantarnya peringkat ketujuh top skor Liga Voli Korea 2023-2024.

"Tadi kami kayak main tarkam aja ya, karena seru-seruan saja. Orang tidak banyak tahu karena kami baru bertemu disini," kata Wilda seusai pertandingan di Indonesia Arena, Jakarta.