Pelatih Thailand Minta Maaf ke Publik Usai Tersingkir Menyakitkan dari Piala Asia U-23 2024

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 23 April 2024 | 14:00 WIB
Suasana pertandingan Thailand vs Tajikistan (AFC)

BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas U-23 Thailand, Issara Sritaro, memohon maaf kepada publik dalam negeri usai gagal lolos ke perempat final Piala Asia U-23 2024.

Thailand mengawali perjalanan di Piala Asia U-23 2024 dengan ciamik usai menang atas Irak dengan skor 2-0.

Meski begitu, skuad asuhan Issara Sritaro tidak mampu menjaga performa di dua laga berikutnya.

Thailand kalah telak 0-5 atas juara bertahan Arab Saudi pada laga kedua.

Pada laga pamungkas Grup C, Thailand kalah 0-1 dari Tajikistan melalui gol telat Manukechr Safarov pada menit ke-90+1.

Thailand secara menyakitkan harus tersingkir dan finis sebagai tim juru kunci di Grup C.

Thailand kalah secara head to head dengan Tajikistan yang juga mengoleksi tiga poin, sedangkan pada laga bersamaan Irak sukses mengalahkan Arab Saudi.

Irak dan Arab Saudi menjadi dua perwakilan Grup C di perempat final Piala Asia U-23 2024.

Baca Juga: Media Korea Selatan Ungkap Senjata Berbahaya Milik Timnas U-23 Indonesia Jelang Hadapi Taeguk Warriors

Pelatih Timnas U-23 Thailand, Issara Sritaro pun angkat bicara usai tersingkir secara menyakitkan dari turnamen Piala Asia U-23 2024.