Shin Tae-yong Dapat Dukungan Spesial dari Sang Anak saat Memimpin Timnas U-23 Indonesia Melawan Negaranya Sendiri

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 23 April 2024 | 21:30 WIB
Pelatih Timnas U-23 Indonesia Shin Tae-yong di Piala Asia U-23 2024. (PSSI)

Tentu, Korea Selatan bukan lawan yang mudah untuk Timnas U-23 Indonesia.

Skuad asuhan Hwang Sun-hong tersebut lolos ke perempat final dengan catatan sempurna, yaitu meraih tiga kemenangan dari tiga laga di fase grup.

Korea Selatan juga belum kebobolan sama sekali dalam tiga pertandingan fase grup.

Tim berjuluk Taegeuk Warriors itu mengejar misi lolos ke putaran final Olimpiade untuk sepuluh kali beruntun sejak 1988.

Sementara Timnas U-23 Indonesia juga berambisi untuk mengejar tiket perdana ke putaran final Olimpiade sejak 1956.

Dukungan untuk Timnas U-23 Indonesia datang dari berbagai pihak.

Salah satunya datang dari sosok Shin Jae-won.

Baca Juga: Shin Tae-yong Punya Rekor Buruk Lawan Korea Selatan, Kebobolan 12 Gol Dalam 2 Laga

Seperti yang diketahui, Shin Jae-won adalah putra sulung dari Shin Tae-yong.

Shin Jae-won saat ini aktif sebagai pesepak bola dan tampil untuk klub Seongnam FC.