Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pebola voli putri, Giovanna Milana mulai memanaskan persaingan pada klasemen Top Skor Proliga 2024.
Gia sapaan akrab dari Giovanna Milana rutin mencetak dua digit poin pada dua pertandingan awal Jakarta Pertamina Enduro musim ini.
Atlet berusia 25 tahun itu membantu timnya meraih kemenangan saat bersua Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia pada laga yang digelar di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Minggu (28/4/2024).
Gia berhasil mencetak 18 poin atau terbanyak kedua di timnya setelah pencetak poin terbanyak diraih rekan setimnya, Polina Shemanova dengan raihan 22 poin.
Tampil penuh dan sesekali hanya dirotasi jelang akhir set, Gia meraih 16 poin attack, 1 service ace, dan 1 block point.
Meski begitu, Gia juga memberikan apresiasi terhadap rekan-rekan setimnya yang makin menunjukkan perkembangan ke arah yang lebih baik.
"Saya pikir kami melakukan pekerjaan yang sangat bagus untuk tampil kompak sejak awal dan kuat sebagai sebuah tim," kata Gia seusai laga kepada awak media, termasuk BolaSport.com.
"Semua pemain tampil kompak, termasuk middle blocker kami Rara (Maradanti Namira Tegariana) yang memulai pertandingan dengan banyak blok bagus."
Baca Juga: Klasemen Proliga 2024 - LavAni dan STIN BIN Saling Sikut di Atas, Jakarta Pertamina Enduro ke Puncak
"Tetapi semua pemain melakukan blok yang sangat baik di awal."