Piala Asia U-23 2024 - Kalah dari Uzbekistan, Timnas Indonesia Masih Punya 2 Nyawa untuk Lolos ke Olimpiade 2024

By Raka Kisdiyatma Galih - Selasa, 30 April 2024 | 00:30 WIB
Suasana pertandingan timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Senin (29/4/2024). (INSTAGRAM/@TIMNAS.INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Timnas U-23 Indonesia masih memiliki 2 cara untuk lolos ke Olimpiade 2024 usai kalah dari Uzbekistan.

Timnas U-23 Indonesia berhadapan dengan Uzbekistan pada semifinal Piala Asia U-23 2024.

Duel tersebut berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Senin (29/4/2024) malam WIB.

Hasilnya, Garuda Muda takluk dengan skor 0-2.

Dua gol Serigala Putih, julukan Uzbekistan, dicetak oleh Khusayin Norchaev (68') dan gol bunuh diri Pratama Arhan (86').

Jika menilik statistik pertandingan, Indonesia memang nyaris kalah segalanya dari lawannya tersebut.

Anak asuh Shin Tae-yong hanya mencatatkan penguasaan bola sebesar 38 persen, berbanding 68 persen milik Uzbekistan.

Selain itu, Indonesia juga gagal melepaskan tembakan tepat sasaran dari empat percobaan yang dilakukan.

Sebaliknya, Uzbekistan mampu memproduksi hingga 28 tembakan dengan 4 di antaranya mengarah ke gawang.

Baca Juga: Man United Mulai Cari Pengganti Casemiro, Gelandang Asal Prancis Jadi Incaran Utama