Arsenal Fix Punya Gangguan Psikologis Jika Kembali Gagal Juara Liga Inggris

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 2 Mei 2024 | 11:45 WIB
Para pemain Arsenal dalam laga melawan Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris di Stadion Tottenham Hotspur, Minggu (28/4/2024). (TWITTER.COM/ARSENALFC)

BOLASPORT.COM - Arsenal diyakini mempunyai gangguan psikologis jika kembali gagal menjadi juara Liga Inggris untuk musim 2023-2024.

Hal itu disampaikan oleh pakar psikologi asal Inggris, Dr. Victor Thompson.

Dr. Victor Thompson, yang berkecimpung selama 20 tahun di dunia psikolog, turut mencermati perkembangan Arsenal akhir-akhir ini.

Dr. Thompson khawatir jika pola berulang dari The Gunners yang gagal juara di periode akhir Liga Inggris 2023-2024 bisa kembali terulang.

Seperti diketahui Arsenal saat ini masih menguasai pucuk klasemen sementara Liga Inggris.

Armada besutan Mikel Arteta unggul satu poin dari pesaing terdekatnya yang juga juara bertahan, Man City.

Mereka mengumpulkan 80 poin dari 35 laga sementara Man City berada di tempat kedua dengan 79 poin.

Baca Juga: Kasian Deh Liga Inggris, Premier League Gagal Punya 5 Wakil di Liga Champions Musim Depan

Hanya saja klub asuhan Pep Guardiola masih memiliki tabungan satu laga.

Arsenal hanya memiliki 3 pertandingan tersisa, sedangkan The Citizens hanya kurang 4 saja.