Final Thomas Cup 2024 - Skema Kekalahan Selalu Sama, Fajar/Rian Sadar Selalu Tertikung saat Unggul Lawan Liang/Wang

By Nestri Y - Minggu, 5 Mei 2024 | 21:00 WIB
Aksi Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat tampil pada semifinal Thomas Cup 2024 di Hi-Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Chengdu, Sichuan, China, Sabtu (4/5/2024). (PBSI)

BOLASPORT.COM - Kekalahan Fajar Alfian/Muhammad Rian terasa amat menyesakkan saat mereka tampil pada final Thomas Cup 2024.

Pasangan ganda putra terbaik Indonesia tersebut tidak berhasil menyumbangkan angka untuk skuad Merah Putih pada babak final melawan tim tuan rumah China, Minggu (5/5/2024).

Tampil di partai kedua melawan ganda putra nomor satu dunia, Liang Wei Keng/Wang Chang, duo FajRi sulit keluar dari tekanan.

Padahal, start laga juara All England Open 2024 tersebut sempat meyakinkan dengan keunggulan cepat dan jauh, 7-3.

Namun di pengujung gim pertama, Fajar/Rian justru lengah dan tertikung.

Setelah berhasil memaksakan rubber game, pada gim ketiga mereka kembali mengalami skema kekalahan yang sama seperti di gim pertama.

Unggul sampai interval dan terus memimpin 17-16, lalu berbalik ketinggalan sampai terkunci di angka 17 dan kandas 17-21.

Fajar/Rian kalah dengan skor akhir 18-21, 21-17, 17-21.

Baca Juga: Hasil Final Thomas Cup 2024 - Dua Kali Tertikung Menyakitkan di Poin Kritis, Fajar/Rian Tumbang, Indonesia 0-2 China

Kekalahan tersebut membuat rekor pertemuan mereka semakin minor lawan Liang/Wang yang sudah mengalahkan mereka sebanyak lima kali dalam lima pertemuan terakhir.