Xabi Alonso Bongkar Kunci Sukses 48 Laga Unbeaten Bayer Leverkusen, Ternyata Cuma Butuh 2 Hal yang Seharusnya Diketahui Semua Tim

By Raka Kisdiyatma Galih - Senin, 6 Mei 2024 | 09:50 WIB
Pelatih Bayer Leverkusen, Xabi Alonso, merayakan keberhasilan timnya usai menang telak 5-0 atas Werder Bremen yang membuat mereka menjuarai Bundesliga 2023-2024. (INA FASSBENDER/AFP)

BOLASPORT.COM - Pelatih Bayer Leverkusen, Xabi Alonso, mengungkapkan rahasia di balik kesuksesan timnya mengukir rekor 48 laga tak terkalahkan di lintas kompetisi.

Rekor unbeaten Bayer Leverkusen kembali berlanjut.

Menghadapi Eintracht Frankfurt dalam lanjutan Bundesliga 2023-2024, Minggu (5/5/2024) malam WIB, Die Werkself berpesta gol.

Tak tanggung-tanggung, Leverkusen mencukur Frankfurt dengan skor telak 5-1 dalam laga yang berlangsung di Deutsche Bank Park tersebut.

Gol-gol Leverkusen dicetak oleh Granit Xhaka (menit ke-12), Patrik Schick (44'), Exequiel Alejandro Palacios (58'-pen), Jeremie Frimpong (77'), Victor Boniface (89'-pen).

Adapun Frankfrut hanya bisa membalas sekali lewat Hugo Ekitike (32').

Jika menilik statistik pertandingan, Leverkusen sebenarnya tidak tampil dominan.

Leverkusen hanya memegang pengusaan bola sebesar 44 persen.

Sang jawara Bundesliga musim ini juga cuma melepaskan 9 tembakan sepanjang laga.

Baca Juga: Target Juventus ke Liga Champions Tertunda, Allegri Marah-marah Lagi