Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Dapat Uang Banyak Pasca Jual Philippe Coutinho, Liverpool Sudah Incar Empat Pemain Baru

By Scholastica Novena M.P.K - Minggu, 7 Januari 2018 | 09:57 WIB
Philippe Coutinho merayakan gol untuk Liverpool ke gawang Swansea City dalam partai Liga Inggris di Anfield, Liverpool, 26 Desember 2017.
PAUL ELLIS / AFP
Philippe Coutinho merayakan gol untuk Liverpool ke gawang Swansea City dalam partai Liga Inggris di Anfield, Liverpool, 26 Desember 2017.

Liverpool telah mendapat pemasukan besar, senilai 142 juta pounds, dari penjualan Philippe Coutinho ke Barcelona.

Nominal tersebut membuat Coutinho menjadi pemain termahal dunia nomor dua setelah Neymar.

Dengan uang tersebut, Liverpool bisa melakukan pembelian besar guna mendatangkan pengganti Coutinho.

Sebelum Coutinho terjual, Liverpool sudah membeli Virgil van Dijk dengan harga 75 juta pounds.

(Baca juga: Gara-gara Hasil Seri, Jadwal Chelsea Bulan Januari Makin Padat)

Van Dijk pun menyandang gelar bek termahal Liga Inggris.

Kini Liverpool kembali berencana untuk melakukan pembelian besar dengan uang hasil penjualan Coutinho.

Dilansir BolaSport.com dari Daily Star, berikut empat rencana pembelian baru Liverpool.

1. Thomas Lemar - AS Monaco


Aksi Thomas Lemar dalam laga timnas Prancis lawan Luksemburg dalam partai Kualifikasi Piala Dunia 2018 di Municipal Stadium, Toulouse, 3 September 2017.(FRANCK FIFE / AFP)

Gelandang Prancis tersebut telah lama menjadi incaran pelatih Liverpool, Juergen Klopp.

Pemain berusia 22 tahun tersebut dibanderol harga sekitar 90 juta pounds.

Lemar terkenal dengan kaki kiri 'emas' dan operanyang memukau.

Meski telah lama menjadi gelandang tengah, permaianan apik Lemar muncul saat melebar.

Hla itu menimbulkan keraguan dalam penempatan.

Liverpool sudah memiliki pemain sayap apik, yakni Sadio Mane dan Mohamed Salah.

Kehadiran Lemar mungkin akan memunculkan kebingungan bagi Klopp dalam pemilihan pemain di posisi sayap.

(Baca juga: Philippe Coutinho Pergi, Riyad Mahrez Jalani Tes Kesehatan dengan Liverpool)

2. Leon Goretzka - Schalke 04

Kontrak Goretzka bersama Schalke akan usai pada akhir musim ini.

Goretzka dikabarkan bakal bergabung denagn Bayern Muenchen.

Namun hal tersebut belum pasti dan Liverpool masih berpeluang menggaet wonderkid Jerman.

Tak seperti Lemar, Goretzka merupakan gelandang tengah murni.

Hal itu membuat Goretzka lebih tepat sebagai pengganti Coutinho dan pelapis Emre Can yang kemungkinanhengkang di akhir musim.

3. Jan Oblak - Atletico Madrid

Bukan di lini tengah, Liverpool tampaknya ingin memperbaiki kelemahan di gawang.

Simon Mignolet dan Loris Karis gagal memenuhi ekspektasi.

Karena Oblak adalah kiper kelas atas, maka akan sulit mendatangkannya pada Januari 2018.

Diduga Liverpool akan menggaet Oblak pada musim panas tahun ini.

4. Stefan de Vrij - Lazio


Bek Lazio, Stefan de Vrij, merayakan gol ke gawang Sassuolo pada ajang Liga Italia di Stadio Olimpico, Roma, 1 Oktober 2017.(FILIPPO MONTEFORTE / AFP)

Pemain lain yang sudah lama diincar Klopp adalah De Vrij.

Masa abdi De Vrij di Lazio akan usai pada akhir musim ini.

Namun De Vrij bisa meninggalkan Lazio pada Januari dan berkolaborasi dengan Van Dijk di lini bertahan.


Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Sumber : dailystar.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X