Kiper yang santer dikabarkan tengah diincar Liverpool, Jan Oblak, menyatakan bahwa ia tidak ada rencana memperpanjang kontrak dengan klubnya, Atletico Madrid.
Jan Oblak menegaskan bahwa ia tidak sedang membicarakan perpanjangan kontrak dengan Atletico Madrid.
"Saya punya kontrak sampai 2021, tapi kami belum membicarakan kontrak," kata Oblak dikutip BolaSport.com dari FourFourTwo.
"Pertama, Anda harus berkonsentrasi di lapangan. Apa yang akan terjadi, pasti akan terjadi, tapi itu tidak tergantung pada saya," ucapnya.
Pembelian Philippe Coutinho adalah Upaya Barcelona Hadapi Kepergian Lionel Messi https://t.co/vXIv54wsoD
— SuperBall.id (@tribunSUPERBALL) 8 Januari 2018
Kabar tersebut bisa menjadi sinyal positif bagi Liverpool yang diberitakan tengah mencari kiper berkualitas demi menyempurnakan lini pertahanan mereka.
Penampilan angin-anginan dua kiper Liverpool, Simon Mignolet dan Loris Karius, semakin menguatkan niat tersebut.
Dilansir BolaSport.com dari Mirror, Oblak menjadi salah satu kandidat kuat yang diinginkan manajer Liverpool, Juergen Klopp.
(Baca Juga: Jadi Kandidat Pengganti Philippe Coutinho, Berikut 3 Peran yang Bisa Dimainkan Thomas Lemar di Liverpool)
Pada musim 2015-2016, Oblak terpilih menjadi kiper terbaik di La Liga karena hanya kebobolan 18 gol musim itu.
Hingga pekan ke-18, Oblak baru kebobolan delapan gol.
Menurut Squawka, jumlah tersebut menjadikan Oblak sebagai kiper yang kebobolan paling sedikit kedua, setelah kiper Barcelona, Marc-Andre ter Stegen (tujuh gol).
Andres Iniesta Ogah Serahkan Posisinya kepada Philippe Coutinho https://t.co/XhRhEYUtMm
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 12 Januari 2018
Oblak, bersama Ter Stegen, menjadi kiper yang paling banyak mencatatkan clean sheet, yaitu 12 partai.
Selain Oblak, Liverpool juga dikaitkan dengan Kevin Trapp (Parsi Saint-Germain, Alisson Beceker (AS Roma), dan Jack Butland (Stoke City).
Juergen Klopp Merasa Terlalu Cepat Membesut Liverpool https://t.co/gvwxLG9tbH
— SuperBall.id (@tribunSUPERBALL) 13 Januari 2018
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | mirror.co.uk, Squawka.com, fourfourtwo.com |
Komentar