Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

5 Pemain yang Pernah Memperkuat AS Roma dan Juventus

By Putra Rusdi Kurniawan - Senin, 31 Juli 2017 | 01:05 WIB
Gelandang AS Roma asal Bosnia-Herzegovina, Miralem Pjanic, merayakan golnya bersama gelandang asal Belgia, Radja Nainggolan, dalam duel Serie A melawan Juventus pada 30 Agustus 2015 di Stadion Olimpico, Roma, Italia.
FILIPPO MONTEFORTE/AFP
Gelandang AS Roma asal Bosnia-Herzegovina, Miralem Pjanic, merayakan golnya bersama gelandang asal Belgia, Radja Nainggolan, dalam duel Serie A melawan Juventus pada 30 Agustus 2015 di Stadion Olimpico, Roma, Italia.

AS ROMA akan melawan Juventus dalam lanjutan International Champions Cup (ICC) 2017, di Stadion Gillete, Minggu (30/7/2017) waktu setempat.

Dalam sejarah panjang pertemuan kedua tim terdapat beberapa nama yang pernah memperkuat kedua kubu.

Berikut ini adalah daftar 5 pemain yang pernah memperkuat AS Roma dan Juventus dikutip BolaSport.com dari berbagai sumber.

1. Fabio Capello


Fabio Cappello saat melatih timnas Russia(Mirror.co.uk)

Generasi milenium mungkin lebih mengenal Capello sebagai eks pelatih AS Roma dan Juventus.

Namun, ketika bermain, Capello juga pernah berseragam kedua klub tersebut.

Capello bermain bersama Roma dari 1967 sampai 1970. Kemudian, dia pindah ke Juventus pada 1970 Juventus.

Dalam kurun enam tahun di Turin, Capello meraih tiga gelar Liga Italia.

Uniknya langkah Capello sebagai pemain diikutinya saat menjadi pelatih.

Dia menjadi pelatih AS Roma dari 1999 hingga 2004, kemudian ke Juventus dan bertahan dua tahun di sana.

2. Emerson

 


Emerson saat bermain bersama AS Roma(goal.com)

Gelandang Brazil ini datang ke Roma musim panas tahun 2000 dan berhasil memenangkan satu Scudetto sebelum kemudian hijrah ke Juventus pada tahun 2004.

3. Mirko Vucinic


Selebrasi Mirko Vucinic saat mencetak gol untuk Juventus ke gawang Bologna, dalam laga Serie A di Stadion Renato Dall'Ara, 16 Maret 2016.(AFP)

Striker asal Montenegro ini datang ke Roma pada musim panas 2006 dan bertahan empat tahun di ibu kota Italia.

Vucinic kemudian bergabung dengan Juventus pada 2011 dan bertahan hingga musim 2014.

Untuk Juventus, Vucinic berhasil mempersembahkan tiga scudetti.

4. Marco Borriello


Marco Borriello saat berseragam Juventus (oldlady.net)

Striker ini datang ke AS Roma pada 2010 sebelum kemudian dipinjamkan ke Juventus pada 2012 .

Di Juventus, dia bisa dikatakan gagal karena hanya mencetak dua gol dari 13 penampilan.

5. Miralem Pjanic


Gelandang AS Roma asal Bosnia-Herzegovina, Miralem Pjanic, merayakan golnya bersama gelandang asal Belgia, Radja Nainggolan, dalam duel Serie A melawan Juventus pada 30 Agustus 2015 di Stadion Olimpico, Roma, Italia.(FILIPPO MONTEFORTE/AFP)

Pemain ini kemungkinan besar akan bermain dalam pertandingan nanti.

Pjanic menjadi pujaan Roma selama lima tahun dari 2011 hingga 2016.

Pjanic membuat keputusan mengejutkan saat bergabung ke Juventus pada 2016 dengan nilai transfer 32 juta euro (sekitar Rp 501 miliar).

Bersama Juventus, gelandang Bosnia ini berhasil meraih scudetto dan gelar Coppa Italia pada musim pertamanya.


Editor : Anju Christian Silaban
Sumber : Bleacher, AS Roma

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X